Oleh-oleh Loemajang Djaman Doeloe

Semua didesain jadul. Mulai dari bangunan, dekorasi, makanan sampai pakaian yang dipakai. Loemadjang Djaman Doeloe hadir kembali untuk tiga hari yaitu tanggal 9-11 Desember 2017 di KWT, Wonorejo.

Acara ini merupakan salah satu rangkaian acara yang digelar untuk memperingati Hari Jadi Lumajang ke-762 yang tepatnya diperingati setiap tanggal 15 Desember.

Oleh-oleh berkesan buatku dari acara ini adalah menonton secara langsung kelompok penabuh gamelan sedang beraksi. Beliau-beliau berasal dari Karangsari, Lumajang.

Kesempatan itu tidak kusia-siakan. Kuabadikan dengan merekamnya menggunakan handphoneku. Ini dia hasilnya...


Entah judulnya apa, pikiranku hanya dipenuhi dengan perasaan takjub. Gamelan itu masih bisa mengalunkan irama musik. Tidak kalah merdu dengan alat musik modern. Semoga tetap ada dan lestari.

Komentar